Friday, February 15, 2019

LOVED

Happy Valentine’s Day! (Maaf terlambat satu hari)

14 Februari diperingati sebagai Valentine’s day. Biasanya dikenal juga dengan hari kasih sayang.
Pada hari tersebut, orang-orang menyampaikan rasa kasih sayangnya kepada orang lain; biasa disertai dengan pemberian bunga dan cokelat sebagai bentuk nyata dari kasih sayang tersebut.

Pada Hari Kasih Sayang kemarin, saya mendapatkan banyak cokelat dan bunga dari orang-orang di sekitar saya. Jujur, saya tidak menduga akan mendapat sebanyak itu karena pada tahun lalu saya tidak mendapat begitu banyak cokelat. Hal itu membuat saya tidak menyiapkan apa-apa untuk Valentine ini.

Banyaknya bentuk kepedulian orang terhadap saya membuat saya tersadar bahwa selama ini saya dicintai oleh banyak orang. Masih banyak orang yang peduli dengan saya. Hal ini membuat saya berpikir bahwa satu orang yang menyakiti saya tidak sebanding dengan cinta yang saya dapatkan selama ini. Terkadang, kita memang terlalu fokus pada orang yang menyakiti dan tidak mencintai kita. Padahal, teman-teman kita, kerabat, hingga rekan kerja sangat peduli kepada kita. 

Saya juga tersadar bahwa jika kita memang melakukan semua kebaikan dengan hati yang tulus, pasti kita akan dicintai oleh banyak orang. Saya sangat bersyukur dan berterima kasih pada mereka yang mengingat saya dan menganggap saya penting.

Intinya, satu pelajaran yang saya petik....

Masih banyak orang yang mencintai dan peduli dengan kita. Jadi, jika ada satu orang yang meninggalkan dan menyakiti kita, maka kita tidak akan rugi apapun, melainkan kita semakin tahu siapa yang akan selalu ada untuk kita.

Teruslah berbuat kebaikan, niscaya kebaikan tersebut akan kembali lagi ke kita. Tetap sebarkan rasa kasih sayang terutama kepada orang-orang terdekat kita. 

No comments:

Post a Comment

What's your opinion?